Rekrutmen Petugas Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023 Tahun 2022 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Wonosobo

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : http://s.bps.go.id/skd2024wonosobo

ST2023, Mencatat Pertanian Indonesia Untuk Kedaulatan Pangan dan Kesejahteraan Petani. Klik di sini.

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Wonosobo, Jl. Mayjen Bambang Sugeng Km 2,2 Wonosobo, setiap hari kerja pukul 08.00 - 15.30 WIB

Rekrutmen Petugas Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023 Tahun 2022

Rekrutmen Petugas Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023 Tahun 2022

25 Januari 2022 | Kegiatan Statistik


Dalam rangka persiapan Sensus Pertanian 2023 (ST2023), BPS akan menyelenggarakan Kegiatan Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023 Tahun 2022, yaitu kegiatan pemetaan wilayah kerja statistik (wilkerstat) menjelang Sensus Pertanian 2023 yang dilaksanakan tahun 2022.

 

Untuk mendukung kegiatan tersebut, BPS Kabupaten Wonosobo melakukan rekrutmen petugas dengan persyaratan berikut ini:

 

1.       Sehat jasmani dan rohani serta tidak dalam kondisi hamil

2.       Disiplin dan berkomitmen

3.       Bersedia bekerja secara kontrak sampai pelaksanaan kegiatan pemetaan dinyatakan selesai

4.       Diutamakan tidak sedang terikat kontrak kerja dengan pihak lain

5.       Bagi yang sudah bekerja, melampirkan surat izin tertulis dari pimpinan untuk mengikuti kegiatan pemetaan

6.       Diutamakan berdomisili di Kabupaten Wonosobo

7.       Bersedia mengikuti setiap tahapan seleksi

8.       Diutamakan minimal Pendidikan SMA sederajat

9.       Usia 17-40 tahun untuk pemeta

10.   Bisa membaca peta (peta sketsa atau digital, contoh google maps, waze)

11.   Memiliki smartphone android dengan spesifikasi

-          Android minimal versi 8.0 dengan GPS internal

-          Sisa memori internal minimal 2GB

-          Memori RAM minimal 2GB

-          Spesifikasi diutamakan bisa lebih tinggi dari syarat minimum di atas

12.   Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kecamatan domisili

13.   Bersedia mengikuti pelatihan

14.   Menguasai dan mampu mengendarai sepeda motor

15.   Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat

16.   Apabila kuota pendaftar sudah terpenuhi maka pendaftaran akan ditutup (per kecamatan)

17.   Mengerjakan pre test pada saat pendaftaran online

18.   Bersedia dites antigen

 

Pantau terus informasi perkembangan rekrutmen petugas di website dan media sosial kami:

Website               : https://wonosobokab.bps.go.id

Instagram            : @bpskabwonosobo

 

Selamat bergabung dengan BPS Kabupaten Wonosobo.

 

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Wonosobo (Statistics of Wonosobo Regency)Jl. Mayjen Bambang Sugeng Km 2

2 Wonosobo

Telp (0286) 324270

Faks (0286) 3325380

Email: bps3307@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik